taksampai.blogspot.co.id. Meskipun saat ini model jilbab sudah sangat bervariasi, namun model jilbab paris tetap banyak peminatnya. Disamping harganya yang terjangkau, jilbab paris memiliki bahan yang lembut dan tidak terlalu tebal sehingga nyaman untuk dipakai. Selain nyaman, jilbab paris juga mudah sekali dikreasikan dengan berbagai macam model. Jilbab ini juga tidak panas saat dikenakan dalam waktu yang lama, sehingga cocok untuk para hijabers yang memiliki aktivitas yang padat. Tetapi bukan berarti hanya cocok untuk yang memiliki aktivitas padat saja, sebab jilbab paris juga cocok dipakai untuk semua kalangan. Namun sayangnya, masih banyak hijabers yang belum mengetahui cara merawat jilbab dari segiempat paris sehingga jilbab koleksinya menjadi cepat pudar dan tidak menarik.
Nah, bagi para hijabers, alangkah baiknya jika bukan hanya cara memakai jilbab segiempat paris saja yang diketahui. Namun, Anda juga harus mengetahui bagaimana cara merawat jilbab paris yang tepat. Dengan merawat jilbab paris yang tepat, maka koleksi jilbab Anda akan menjadi lebih awet, sehingga dengan tampil dengan jilbab paris yang dimiliki Anda akan tampil trendy. Belum lagi jika Anda dapat mengkreasikan jilbab paris tersebut dalam setiap aktivitas.
Berikut ini ada 5 cara merawat jilbab dari segiempat paris yang dapat Anda terapkan.
Jangan cuci dengan detergen
Pada saat mencuci jilbab paris, sebaiknya tidak menggunakan detergen bubuk untuk mencucinya. Hal ini karena dapat menyebabkan warna jilbab paris tersebut mudah pudar dan merusak serat-serat jilbab. Sebagai pengganti detergen bubuk, Anda dapat menggunakan sabun mandi, detergen cair atau lerak untuk mencuci jilbab paris tersebut.
Hindari mencuci dengan mesin cuci
Agar jilbab paris menjadi awet, sebaiknya hindari mencuci jilbab paris menggunakan mesin cuci. Selain tidak boleh menggunakan mesin cuci, sebaiknya juga menghindari untuk menyikat jilbab paris tersebut. Cara mencuci yang tepat, cukup dengan merendamnya sebentar dan cukup dicelup-celup saja dan dibilas hingga bersih.
Hindari matahari saat penjemuran
Untuk menjemurnya, hindari terkena sinar matahari langsung dan cukup diangin-anginkan saja. Apabila jilbab paris sering dijemur langsung di bawah sinar matahari, maka warnanya akan cepat pudar dan akan terlihat menjadi kusam. Jilbab paris memiliki bahan yang tipis sehingga cukup diangin-anginkan saja akan cepat kering.
Suhu penyetrikaan jangan terlalu panas
Pada saat menyeterika jilbab paris, sebaiknya menggunakan suhu yang tidak terlalu panas. Mengingat bahan jilbab ini cenderung tipis, maka akan cepat gosong apabila terlalu panas. Anda cukup menggunakan suhu khusus seperti pada saat Anda menyeterika bahan sutra saja. Apabila menemukan serat kain pada jilbab yang agak rusak atau kusut, maka cukup digosok-gosokkan ke arah luar yang seratnya masih rapat. Hal itu dapat membantu serat yang sudah rusak akan menjadi rapat kembali.
Lipat menjadi 2 bagian
Jangan melipat jilbab paris menjadi beberapa lipatan kecil pada saat menyeterika. Hal ini dapat menyebabkan jilbab tersebut akan terlihat kusut pada saat mau dipakai. Anda cukup melipatnya menjadi dua bagian dan mengantungnya menggunakan hanger atau gantungan khusus untuk jilbab.
Itulah 5 cara merawat jilbab dari segiempat paris agar tetap awet dan nyaman dipakai. Selain 5 cara diatas, apabila Anda mengalami kesulitan pada saat menyeterika karena bekas jarum atau brooch, maka Anda dapat memanfaatkan semprotan pelicin dan menyeterika bagian bekas jarum/brooch tersebut. Dengan begitu, maka koleksi jilbab paris Anda akan menjadi tetap awet dan rapii. Jadi sebagai hijabers, Anda tidak hanya mengetahui bagaimana cara memakai jilbab paris segi empat modern saja namun Anda juga pandai dalam perawatannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar